Kamis, Januari 09, 2014

Rekap Harga Instrumen Keuangan 2013

Monexnews - Sepanjang 2013 lalu kita melihat sentimen risk appetite mendominasi perdagangan. Para pelaku pasar mulai berani mengambil resiko yang lebih besar untuk mendapatkan hasil yang lebih besar pula. Pandangan yang mengatakan outlook ekonomi negara maju di 2014 akan pulih menjadi salah satu faktor penyebabnya. Kita melihat nilai tukar mata uang kawasan Eropa seperti euro, sterling dan Swss franc menguat terhadap dollar AS. Indeks saham Eropa dan AS juga menguat bahkan DAX, S&P dan Dow Jones mencapai rekor baru sepanjang masa di tahun 2013.
Sentimen risk appetite menenggelamkan harga emas dan perak yang turun dalam setelah 4 tahun beruntun mengalami kenaikan. Penurunan yang dialami kedua logam ini dalam dollar AS juga sangat besar masing-masing sebesar 28% dan 35%.  Keadaan yang berbanding terbalik dengan indeks saham AS ini mungkin bisa terulang di awal 2014 bila sentimen risk appetite masih membayangi pasar.
Berikut hasil rekap harga instrumen keuangan di 2013:
 2013
Close
2012
Change (points)%Change
 OpenHighLowClose
EURUSD1.31941.38921.27451.37451.31945514.18%
GBPUSD1.62511.65791.48121.65561.62513051.88%
USDJPY86.72105.4186.51105.3086.74185621.40%
USDCHF0.91520.98380.87960.89280.9155-227-2.48%
AUDUSD1.03901.05980.88200.89131.0393-1480-14.24%
        
EURJPY114.45145.67113.53144.63114.45301826.37%
EURCHF1.20731.26481.20661.22711.20751961.62%
EURGBP0.81130.88140.80830.82970.81141832.26%
CHFJPY94.50119.1493.88117.8794.66232124.52%
AUDJPY90.18105.4386.3693.8990.193704.10%
GBPCHF1.48691.50011.39601.47821.4870-88-0.59%
GBPJPY140.85174.52137.85174.31140.83334823.77%
EURCAD1.30891.48161.28401.45941.3084151011.54%
EURAUD1.26861.55911.22131.54051.2687271821.42%
GBPAUD1.56311.86441.43741.85611.5618294318.84%
AUDNZD1.25361.26801.07361.08401.2546-1706-13.60%
        
XAUUSD1674.651695.761180.711204.941674.34-469.4-28.03%
XAGUSD30.3132.4418.1919.4130.31-10.9-35.96%
CRUDE OIL WTI91.78112.2485.6198.4291.826.607.19%
        
N225 -NIKKEI10604.516320.2210398.6116291.3110395.185896.1356.72%
KS200 - KOSPI266.24272.56230.18264.24263.920.320.12%
HSI - HANGSENG22860.2524111.5519426.3623306.3922656.92649.472.87%
SSEC - SHANGHAI2289.512444.81849.652115.982269.13-153.15-6.75%
IHSG - INDONESIA4322.5825251.2963837.7354274.1774316.687-42.51-0.98%
DJI- US DOW JONES13104.316588.2513104.316576.6613104.143472.5226.50%
SPX - US S&P 5001426.191849.441426.191848.361426.19422.1729.60%
IXIC - US NASDAQ3091.334177.733076.64176.593019.511157.0838.32%
DAX - GERMANY7689.469594.357418.369552.167612.391939.7725.48%
FTSE - UK5897.816875.625897.816794.095897.81896.2815.20%
Sumber: Thomson Reuters
Pada 2014 ini, beberapa faktor fundamental yang bisa mempengaruhi pergerakan harga yaitu:
  1. Perbedaan arah kebijakan moneter bank-bank sentral berpengaruh dunia di mana sebelum tahun 2013, para bankir di bank-bank sentral dunia sepakat dengan pelonggaran moneter dengan pemangkasan suku bunga dan penggelontoran stimulus. Kini beberapa bank sentral seperti AS, Inggris, New Zealand, China mulai mewacanakan pengetatan moneter. Sementara bank sentral seperti zona euro, Jepang, Australia, Kanada masih mewacanakan pelonggaran moneter.
  2. Pemulihan ekonomi negara-negara maju dan pelemahan ekonomi negara-negara berkembang meski pertumbuhannya masih melebihi perekonomian negara maju. Negara maju seperti AS, Eropa, Inggris, Jepang yang sempat terkena imbas krisis 2008 kini mulai terlihat bertumbuh dan ini bisa menjadi daya tarik para pemodal untuk berinvestasi pada instrumen yang berkaitan dengan negara maju tersebut.
  3. Stabilitas ekonomi global. Banyak ekonom yang melihat ekonomi global akan stabil di 2014 dan ini bisa mengundang masuknya sentimen minat terhadap resiko atau risk appetite sehingga para investor lebih berani masuk ke sektor atau instrumen yang lebih beresiko namun memberikan imbal hasil yang lebih tinggi dibandingkan aset aman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Semua Informasi disini besifat edukasi. bersumber dari link dan website terpercaya. semoga berguna.